Tips Menjalankan Toko Online

Tips Menjalankan Toko Online - Berikut ini informasi bagaiman menjalankan toko online yang benar,dan dapat Anda jadikan sebagai bahan pertimbangan bagi anda dalam merencanakannya :
  • Seperti halnya membuka toko offline, toko online juga membutuhkan tempat yang strategis untuk memasarkan produknya. Untuk bisnis online, Anda dapat memilih tempat usaha yang gratis ataupun usaha yang berbayar. Tempat gratis misalnya saja menggunakan fasilitas blog untuk membuka toko online.
  • Dalam menjalankan toko online, buatlah desain website atau blog yang digunakan sebagai tempat berjualan semenarik mungkin. Sehingga para konsumen merasa senang dan nyaman dengan tempat usaha kita, seperti mereka masuk ke dalam toko offline yang display tempatnya menarik, rapi, dan memberikan kenyamanan pada konsumen.
  • Walapun belanja online tidak melayani konsumen dengan bertatap muka langsung, namun pelayanan yang diberikan tetap sama  bertujuan memberikan kepuasan terhadap konsumennya. Salah satu caranya dengan menyediakan fasilitas pelayanan chating online ataupun layanan call center.
  • Banyaknya kasus penipuan melalui internet, menjadikan para konsumen tidak mudah percaya dengan jual beli melalui internet. Untuk menjaga kepercayaan konsumen terhadap toko online, sebaiknya cantumkan alamat email, nomor telpon serta alamat lengkap yang dapat dihubungi para konsumen, sehingga para konsumen dapat menanyakan langsung informasi yang dibutuhkan.
  • Untuk menambah kepercayaan konsumen baru, buatlah kotak testimooni yang menampung pertanyaan konsumen serta komentar para pembeli yang telah  menerima produk pesanannya. Hal ini juga dapat dijadikan sebagai bukti, bahwa toko online Anda benar – benar mengirimkan barang yang telah dipesan konsumen.
  • Untuk pelayanan pembayaran, sediakan fasilitas pembayaran dengan mencantumkan nomor rekening bank yang memiliki jaringan luas atau yang memiliki nasabah banyak. Karena konsumen akan lebih senang jika melakukan pembayaran melalui rekening bank ang sama dengan bank mereka. Misalnya saja bank Mandiri, BNI, atau BCA.
  • Selanjutnya yaitu proses pengiriman produk. Karena melalui online, pengiriman produk toko online 250x166 Cara Sukses Membuka Toko Onlinemenjadi salah satu hal penting yang harus diperhatikan para pelaku usaha. Dari mulai kemasan yang menarik namun memberikan segi keamanan barang, agar tidak rusak sampai tempat tujuan. Kemudian pastikan jasa kurir atau pengirim yang Anda gunakan, memiliki waktu pengiriman lebih cepat dari yang lainnya. Sehingga para konsumen tidak lama menunggu, dan berikan kepastian kepada konsumen berapa lama pesanan akan tiba di alamat mereka.
  • Lakukan promosi untuk toko online Anda, gunakan SEO untuk membantu meningkatkan kunjungan pada website toko online Anda,seperti toko online Laku.com belanja online grosir eceran murah dan aman. Selain itu Anda juga bisa memasang iklan baris ataupun iklan baner pada situs – situs yang telah memiliki banyak pengunjung. Baik itu iklan gratis maupun iklan berbayar.
  • Selalu ramah, sabar dan konsisten dalam memberikan informasi yang dibutuhkan para konsumen. Kepuasan pelanggan adalah jalan Anda menuju kesuksesan, untuk itu jangan pernah kecewakan para konsumen.

Demikian sedikit informasi ini semoga dapat membantu anda dalam menjalankannya!
Tips Menjalankan Toko Online Tips Menjalankan Toko Online Reviewed by Samino on 01.40 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.